Jumat (13/07/2018) menjadi hari yang spesial bagi 10 calon jamaah haji dari PT KTI yang akan berangkat melaksanakan ibadah haji pada tahun 2018 dengan diadakannya tausiyah dan doa bersama pemberangkatan jamaah haji PT KTI. Pemberangkatan jamaah haji adalah program rutin yang setiap tahun dilaksanakan sebagai penghargaan loyalitas karyawan. PT KTI memberangkatkan karyawan beserta istri yaitu Abdul Yakub, Shef Muchawan, Wahyu Mahardian, Ade Sukandar, Samboja, Saefullah, Aat Djamiatu, Ade Rufiyatna, Tatang Kusmara, dan Sayuti. Total PT KTI sudah memberangkatkan 183 orang jamaah haji dan 40 orang yang akan berangkat namun masih masuk daftar tunggu sampai tahun 2027.
Acara diadakan di Masjid Al Muthohar PT KTI yang dihadiri oleh jajaran Komisaris dan Direksi, Serkat Karyawan (SAKTI), Pengurus PERISKA KTI, Ketua DKM dan Karyawan PT Krakatau Tirta Industri. Agus Nidzar Vidiansyah selaku Direktur Utama PT KTI menyampaikan rasa syukur dan tak lupa menghimbau untuk seluruh jamaah haji menjaga kesehatan dan keselamatan agar dapat kembali ke tanah air menjadi haji yang mabrur dengan tanpa kekurangan suatu hal apapun. Tidak lupa disampaikan agar kesempatan ke tanah suci dijadikan sebagai momentum untuk menjaga dan meningkatkan aktifitas keagamaan selepas pulang dari tanah suci. Shef Muchawan sebagai perwakilan jamaah haji mengucapkan banyak terimakasih dan rasa syukur yang luar biasa atas nikmat Allah karena atas izinnya dapat berkesempatan menunaikan ibadah haji.
Diakhir acara, penyerahan bantuan uang saku, cinderamata, dan obat-obatan untuk para calon jemaah haji PT KTI. Acara di tutup dengan tausiyah yang bertemakan Ibadah Haji oleh Ust H. M. Rizal yang merupakan salah satu pembimbing haji PT KTI.(al/ab)